Damsel (2024) : Putri yang Ditumbalkan
Halo semua, berhubung hari ini sekolah diliburkan karena banjir, dan aku pun sudah upload nilai, aku akan sedikit membahas film terbaru dari Netflix yang aku tonton saat libur Nyepi yang lalu. Ada yang tahu film Damsel? Yak...itulah film terbaru Netflix yang dibintangi oleh Millie Bobby Brown, aktris kesayangan Netflix. Buat penggemar Stranger Things dan Enola Holmes pasti tak asing dengan aktris muda tersebut. Film Damsel ini pertama kali tayang di Netflix tanggal 8 Maret 2024, jadi masih terbilang film baru di Netflix yang wajib kalian tonton.
Nah, Elodie (Millie Bobby Brown) mau tak mau harus setuju untuk menikah dengan sang pangeran sebelumnya karena dia merasa ikut bertanggung jawab atas hajat hidup orang banyak di kerajaan yang dipimpin ayahnya. Kerajaan tempat Elodie berada hampir bangkrut, dan dengan iming-iming akan dibantu oleh kerajaan sang pangeran, sang ayah dengan berat hati akhirnya menumbalkan putri sulungnya itu. Kebetulan, ibu tiri Elodie tidak seperti ibu tiri pada umumnya yang kejam. Ibu tiri Elodie sangat menyayangi Elodie dan Floria (adik Elodie). Ia pun menyadari bahwa perjodohan dan pernikahan itu tidak beres dan akan terjadi sesuatu yang menimpa Elodie. Namun, seperti biasa, bukan film namanya kalau tidak terjadi perdebatan dan trust issue. Akhirnya, setelah semua yang terjadi, Elodie menghadapi sang naga mati-matian dan berhasil menaklukkannya.
Dari segi teknis, visual yang disajikan bagus banget bahkan serasa nonton film Disney yang live action. CGI buat sang naga juga smooth gak bocor, bahkan terlihat tampak nyata bukan sekadar proyeksi gambar 3 dimensi. Penggambaran sosok sang naga pun tak tampak seperti naga-naga pada umumnya. Aku sendiri melihat naganya justru seperti serigala, cuma bedanya punya sayap. Namun, hal itu tak menjadi masalah karena membuat penampilan sang naga terlihat lebih gahar. Pokoknya, film ini bisa ditonton bersama keluarga dah... Aku pun dibuat puas setelah menonton film ini. Hanya sedikit kekurangannya, yaitu kejar-kejaran Elodie dan sang naga yang cukup lama. Adegan fight Elodie dan naga pun tak banyak. Elodie bukan putri yang jago bela diri, jadi mungkin harus dimaklumi jika scene tersebut cukup memakan waktu.
Apakah kalian sudah menonton Damsel di Netflix? Tonton aja segera. Kalian tak akan melihat sosok Eleven atau Enola di film ini, karena yang ada hanya Elodie. Ehhh...bentar, kok tiga proyek film besar Millie, dia mendapatkan tokoh yang inisialnya "E" yaa...? Wahh...apakah ini semacam konspirasi dari Netflix? Fun fact banget gak sih....Millie berhasil membawakan perannya di Damsel dengan sangat baik, gak heran menjadi kesayangan Netflix. Jadi, tunggu apa lagi?
Oke sekian pembahasanku mengenai film Damsel yang ada di Netflix ini. Terima kasih sudah mampir dan membaca.
Salam Dilemmaphobia :)
0 comments