Fear (1996) : Saat Psychopath Jatuh Cinta
Setelah membaca berita di media sosial tentang seorang lelaki yang membunuh pacarnya sendiri sebagai bukti rasa cintanya kepada sang pacar, aku langsung teringat dengan film lama yang minggu lalu kutonton. Fear judulnya. Rilis pada tahun 1996. Umurku mungkin belum genap satu tahun saat film ini rilis.
Berawal dari keisengan buka-buka video rekomendasi film romantis di Youtube (hmmm, iya emang segabut itu aku sampai minta Youtube kasih rekomendasi film, wkwk...), tiba-tiba muncul aja gitu video yang menampilkan salah satu scene dari film Fear ini di mana Nicole (Reese Witherspoon) sedang dicium pipinya oleh David (Mark Wahlberg) terus mereka akhirnya saling ciuman.
Sumber : Wikipedia.com
Lalu, apa menariknya?
Nah ini, hahaha....aku sangat selektif dalam menonton film romantis pemirsa. Pertama yang harus kulakukan sebelum menonton film romantis yaitu melihat dulu seperti apa penampakan tokohnya. Of course, awalnya aku gak sadar siapa dia, dan ternyata setelah kukepoin cowoknya adalah Mark Wahlberg waktu masih muda. Yaa, dia baru berumur 20 tahunanlah dan bagiku itu sangat menarik mengingat selama ini aku melihat aktor itu selalu dalam film laga. Motivasiku menonton film lama ini semakin menjadi saat lawan mainnya juga sesuai dengan yang kuharapkan, cewek polos yang ketemu bad boy ganteng dan keren, begitu pikirku awalnya.....Asli, aku suka banget dengan penokohan dalam film romantis yang seperti itu, ya walaupun terbilang biasa tapi sukses bikin aku baper. Hahaha...
Oke, konsep awal sudah terbentuk untuk menonton film ini ditambah lagi waktu baca sinopsinya dulu supaya lebih menyakinkan dan gak sia-sia menghabiskan kuota untuk nonton. Semua berjalan sempurna sampai akhirnya aku menemukan kata 'psychopath' dalam sinopsis itu. David adalah cowok yang gak beres atau psycho. Wah, ini semakin memotivasi aku buat nonton karena alur cerita sesuai dengan apa yang aku harapkan. Aku gak suka kisah cinta yang mainstream. Bosenlah....
Awalnya aku pikir memang murni film bergenre romance, tapi ternyata drama thriller setelah kutahu David adalah seorang psychopath. Film ini sukses membuatku nonton sampai 2 kali karena menemukan film seperti ini sangat langka. Mark Wahlberg muda dan Reese Witherspoon muda chemistry-nya pas banget dah....saya suka saya suka <3 meskipun akhirnya membuatku merasa sedih. Kepo? Tonton aja deh...!
Setelah nonton film ini aku jadi penasaran, emang bener ya seorang psychopath itu bisa jatuh cinta? Beberapa situs yang kubaca mengatakan 'BISA'. Aku gak ngerti penjelasan dengan bahasa psikologinya tapi intinya orang yang psychopath memang bisa jatuh cinta dan ketika dia mencintai seseorang, dia akan menjadi orang yang sangat posesif, ingin menang sendiri, dan bisa mencelakai orang lain persis dengan peran yang dibawakan oleh Mark Wahlberg dalam film Fear ini.
Gimana? Penasaran dengan film Fear ini?
Tonton aja, link nonton streaming bejibun dah karena ini film lama (1996)
Ini adalah rekomendasi film dariku hari ini.
Selamat menonton.
Semoga kalian terhibur, tidak bosan walaupun masih pandemi, dan JANGAN DILEMA LAGI :)
0 comments